Monday, October 3, 2016

Gado-Gado dengan Bumbu Pecel Instan Homemade

Gado-Gado dengan Bumbu Pecel Instan Homemade

Siapa yang suka gado-gado? Saya suka-saya suka! Sama seperti makan pecel, makan gado-gado itu cara asyik makan sayuran. Enaknya punya stok Bumbu Pecel Siap Pakai (Homemade), kalau mau bikin gado-gado nggak perlu repot-repot ngulek setiap mau makan, tinggal siapkan bahan-bahan lain lalu ambil stok bumbu dari kulkas. Jadi deh Gado-Gado dengan Bumbu Pecel Instan Homemade.


Isi gado-gadonya apa saja? Biasanya sayuran yang digunakan adalah selada, kol, kacang panjang, tage, mentimun, dan wortel. Selain itu ada juga yang menambahkan kentang rebus. Bahan isian lain yang biasa digunakan adalah tempe dan tahu goreng serta telur rebus. Tidak lupa siapkan juga emping melinjo goreng sebagai pelengkap. Yang tidak kalah penting tentu bumbunya. Beberapa waktu lalu saya membuat gado-gado, selain untuk makan siang di rumah juga untuk bekal suami. Tidak semua sayuran saya pakai sih karena selada sedang susah dicari. Ini dia bahan gado-gado yang saya gunakan:

Baca: Resep Sate Daging Sapi.


1. 1 ikat kacang panjang, potong-potong.
2. 2 buah wortel, potong korek api.
3. 2 buah kentang, potong dadu.
4. 1 buah kol ukuran kecil, iris-iris.
5. 1 bungkus tauge (kurang lebih 100 gram).
6. 1 papan kecil tempe, potong kecil-kecil.
7. 5 buah tahu ukuran kecil, potong dadu.
8. 3 butir telur, direbus, kupas, dan belah dua.
9. Emping melinjo goreng.
10. Bumbu pecel siap pakai.
11. 1 bungkus santan (kurang lebih 150 ml).
12. Bawang goreng.
13. Minyak untuk menumis.
14. Jeruk sate.

Baca: Resep Pepes Tahu Teri Medan.


Cara membuat:

1. Rebus kentang, wortel, kacang panjang dan kol. Yang saya rebus terlebih dulu adalah kentang. Wortel dan kacang panjang butuh waktu lebih singkat untuk direbus. Kol juga tidak butuh waktu lama untuk direbus. Tiriskan sayuran setelah direbus.
2. Cuci bersih tauge, siram dengan air panas, rendam selama beberapa menit, tiriskan.
3. Balur tempe dan tahu dengan garam halus, goreng hingga matang.
4. Ambil beberapa sendok bumbu pecel siap pakai, tumis dengan sedikit minyak goreng, tambahkan santan, aduk hingga santan matang dan bumbu mengental, angkat.
5. Sajikan sayuran dan bahan-bahan lain dalam sebuah piring.
6. Sajikan bumbu gado-gado dengan taburan bawang goreng dan perasan jeruk sate.
7. Santap isi gado-gado dengan bumbu dan emping melinjo.

Baca: Resep Beef Bulgogi.


Tidak susah kan membuatnya. Dengan membuat gado-gado ini semua sudah lengkap deh, ada sayuran, ada lauk, dan ada juga karbohidratnya yaitu kentang. Enak juga dimakan dengan nasi ataupun lontong. Gado-Gado dengan Bumbu Pecel Instan Homemade ini juga saya bawakan untuk suami sebagai bekal makan siang, tapi bumbunya tentu dikemas terpisah ya.

3 comments:

  1. Waaah ngiler. Aku biasa bikin cuma tahu, kol, sama toge ajah. Yang ini lengkap banget. Nyobain ahhhh.

    ReplyDelete
  2. paling mudah bikin pecel dan sukses bikin ngiler :D

    ReplyDelete